Dosen RPL ikuti Training of Trainers USAID JAPRI

29 – 30 Januari 2020 diadakan Training of Trainers yang diikuti oleh 30 Dosen UPI pengampu  matakuliah kewiraushaan dari berbagai program studi dan kampus daerah, salah satunya dari dosen program studi rekayasa perangkat lunak (RPL) UPI Kampus Cibiru. Acara ini diadakan di Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis, Classroom lantai 5.

Program JAdi Pengusaha MandiRI (JAPRI) adalah program yang didanai oleh Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID), berfokus kepada pengembangan kewirausahaan, dan diimplementasikan oleh IIE (Institute of International Education) dengan sub pelaksana: Prestasi Junior Indonesia (PJI), dan Mien R Uno Foundation (MRUF). Ketika ekonomi Indonesia terus tumbuh, ketimpangan ekonomi juga meningkat, dan penduduk yang hidup di dekat atau di bawah garis kemiskinan berisiko untuk semakin tertinggal. Kewirausahaan memberikan peluang penting bagi kaum muda yang kurang mampu dan rentan, dan mahasiswa untuk meningkatkan mata pencaharian mereka, menciptakan peluang ekonomi bagi diri mereka sendiri dan orang lain di komunitas mereka, dan berkontribusi terhadap pembangunan ekonomi Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *